Polresta Malang Kota Sebar Ribuan Bibit Pohon di 5 Kecamatan
Get link
Facebook
X
Pinterest
Email
Other Apps
PENANAMAN: Wakapolresta Malang Kota AKBP Apip saat melaksanakan penanaman bibit pohon mahoni.
Sukseskan Program Penanaman 21 Juta Pohon Bersama Kapolri
Polresta Malang Kota ikut mensukseskan program penanaman 21 juta bibit pohon yang dicanangkan Polri dengan melakukan penanaman bibit pohon di lima (5) Kecamatan di Kota Malang, Rabu (23/08/2023)
Kegiatan penanaman pohon secara serentak dalam rangka kegiatan ASEAN Ministerial Meeting on Transnational Crime (AMMTC) ke-17 tahun’ 2023.
Selanjutnya diimplementasikan Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Pol. Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si beserta seluruh anggota Kepolisian RI berperan aktif dalam upaya penghijauan dengan mengusung tema “Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak Dini”.
Bakti sosial ini berupa gerakan penanaman pohon serentak yang bertujuan untuk melestarikan lingkungan dan memberikan kontribusi positif terhadap alam. Dilaksanakan secara virtual di Labuan Bajo, NTT, Rabu (23/8/2023).
Penanaman pohon serentak tidak hanya dilakukan di Labuan Bajo, semangat penghijauan juga terasa di berbagai penjuru tanah air. Polresta Malang Kota, juga turut serta dalam penanaman pohon pada perayaan kali ini yang dipimpin oleh AKBP Apip Ginanjar, S.I.K., M.Si. Pohon-pohon tersebut akan ditanamkan di lima lokasi berbeda.
Antara lain Hutan Kota ex TPS Kalisari Kecamatan Blimbing, Lapangan Dinas Polbangtan Kecamatan Klojen, Lahan Fasilitas Umum Kel. Bandungrejosari Kecamatan Sukun, Area Bumi Perkemahan Madyopuro Kecamatan Kedungkandang, dan Taman Singa Merjosari Kecamatan Lowokwaru.
Jenis pohon yang ditanamkan meliputi berbagai macam spesies seperti Mahoni, Nangka, Kelengkeng, Jeruk, Mangga, Sengon, Rambutan, Alpukat, Belimbing, Jambu, Srikaya, Anggur, dan Durian. Ini merupakan langkah konkret dalam menjaga keanekaragaman hayati dan mendukung lingkungan yang sehat.
Tidak hanya memiliki makna lingkungan, acara ini juga menonjolkan inovasi dalam pelaksanaannya. Meskipun berada di tempat yang berjauhan, semangat untuk menjaga lingkungan tetap terjaga dengan kuat.
Acara bakti sosial tersebut mulai tanggal 19 hingga 23 Agustus 2023. Mabes Polri berkomitmen untuk memberikan kontribusi nyata dalam menjaga lingkungan sekaligus mendukung agenda regional yang lebih luas.
“Kami sangat senang dapat berpartisipasi dalam kegiatan bakti sosial ini yang memiliki dampak positif baik untuk lingkungan maupun masyarakat,” hal tersebut dikatakan Wakapolresta Malang Kota AKBP Apip mewakili Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto.
Satresnarkoba Polres Kediri Kota Ringkus Ibu Rumah Tangga Pengedar Sabu sabu
EN (48) warga Kecamatan Pesantren ditangkap Sat Res Narkoba Polres Kediri Kota. Perempuan yang keseharian bekerja sebagai ibu rumah tangga ini ditangkap karena mengedarkan narkotika jenis sabu-sabu. Saat ini petugas masih melakukan pengembangan terkait jaringan narkotika yang dilakukan EN.
Kasi Humas Polres Kediri Kota Ipda Nanang Setiawan mengungkapkan, penangkapan ini merupakan tindak lanjut dari laporan yang diterima Sat Res Narkoba Polres Kediri Kota. Diduga EN mengedarkan narkotika jenis sabu-sabu.
“Tersangka ditangkap petugas Sat Res Narkoba Polres Kediri Kota saat berada di simpang tiga pasar Pesantren. Diduga saat itu hendak melakukan transaksi,” ungkap Ipda Nanang.
Dari penangkapan tersangka petugas mengamankan mengamankan 4 klip sabu-sabu dengan total berat 3,88 gram. Adapun 4 klip sabu-sabu tersebut dikemas dengan berat 0,98 gram dan 0,87 gram.
“Kemudian saat dilakukan penggele...
Polri Siapkan Rekayasa Lalin dan Pengamanan Jalur Delegasi KTT ASEAN
Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) menyiapkan pengamanan jalur dan rekayasa lalu lintas terkait dengan pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-43 yang digelar di Jakarta pada 5-7 September 2023. Pengamanan jalur ini dimaksudkan agar arus lalu lintas yang akan dilalui para delegasi dan masyarakat dapat berjalan baik dan lancar.
Kepala Divisi Humas Polri Irjen Sandi Nugroho mengatakan, sebanyak 1.679 personel dikerahkan guna mengamankan pengawalan, pengamanan jalur dan rekayasa lalu lintas untuk penyelenggaraan KTT ASEAN.
"Untuk pengamanan rute sebanyak 1.128 personel, 300 personel untuk pengamanan parkir dan 251 personel untuk pengawalan yang terdiri dari 75 personel untuk pengawalan delegasi baik dengan kendaraan roda dua dan roda empat, lalu sebanyak 176 personel BKO paspampres," kata Sandi dalam keterangan tertulisnya, Senin (4/9/2023).
Sandi menuturkan, dalam pelak...
Kapolres Tanah Laut Dampingi Kapolda Kalsel Ikuti Program Penanaman Mangrove Nasional
Kapolda Kalsel Irjen Pol Andi Rian Djajadi, S.I.K., M.H. didampingi Kapolres Tanah Laut AKBP Rofikoh Yunianto, S.I.K mengikuti acara penanaman mangrove nasional yang dilakukan secara serentak di seluruh wilayah di Indonesia yang dipimpin Presiden RI Joko Widodo secara virtual.
Di Kalimantan Selatan sendiri kegiatan penanaman mangrove nasional dipusatkan di Desa Pagatan Besar Kecamatan Takisung Kabupaten Tanah Laut, Senin (15/5).
Sejumlah Pejabat lainnya turut hadir seperti, Gubernur Kalsel yg diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Prov. Kalsel Ir. H. Nurul Fajar Desira, CES, Danrem 101/Antasari Brigjen TNI Rudi Puruwito, S.E., M.M., Danlanud Sjamsuddin Noor Kolonel Pnb Vincentius Endy Hadi Putra, M.Han beserta PJU Lanud, Danlanal Banjarmasin Kolonel Laut (P) Agus Setiawan, S.H., Pejabat Utama Polda Kalsel, serta Forkopimda Tanah Laut.
Sebelum pelaksanaan penanaman Mangrove Nas...
Comments
Post a Comment